Resmi, telah Dibuka Penerimaan Mahasiswa Baru PKN STAN Tahun 2015. Program Studi yang dibuka pada Penerimaan Mahasiswa Baru PKN STAN Tahun 2015 adalah:
- D1 Kebendaharaan Negara
- D1 Kepabenanan dan Cukai
- D1 Pajak
- D III Akuntansi
- D III Kepabenanan dan Cukai
- D III Pajak
- D III Pajak Bumi dan Bangunan/Penilai
- D III Kebendaharaan Negara
- D III Manajemen Aset
JADWAL PENERIMAAN MAHASISWA BARU PKN STAN 2015
- 3 Agustus 2015 = Pengumuman Pendaftaran USM PKN STAN
- 8- 12 Agustus 2015 = Registrasi Online USM PKN STAN
- 8- 13 Agustus 2015 = Pembayaran Pendaftaran USM PKN STAN 2015
- 14 Agutus 2015 = Pengumuman Verifikasi Berkas
- 30 Agustus 2015 = Tes Tulis USM PKN STAN 2015
- 11 September 2015 = Pengumuman Hasil Tes Tulis USM PKN STAN 2015
- 14-16 September 2015 = Tes Kebugaran dan kesehatan PKN USM STAN 2015 bagi yang lolos tes tulis USM PKN STAN 2015
- 21 September 2015 = Pengumuman Hasil Tes Kebugaran dan kesehatan USM PKN STAN 2015
SYARAT-SYARAT PENDAFTARAN PKN STAN 2015
1. Lulusan SMA sederajat semua bidang keahlian/jurusan2. Nilai rata-rata ujian tulis pada ijazah/ijazah sementara/SKL/SKHUN tidak kurang dari 7,00 (bukan hasil pembulatan).
3. Usia tidak kurang dari 17 tahun pada tanggal 30 September 2015 dan tidak lebih dari 20 tahun pada tanggal 1 September 2015.
4. Berbadan sehat, tidak cacat badan, bebas dari napza
5. Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama mengikuti pendidikan.
6. Khusus untuk bea cukai:
- Untuk program D I: laki-laki, tinggi badan minimal 165 cm dan perempuan 155 cm
- Untuk program D III: laki-laki dengan tinggi badan minimal 165 cm.
- tidak buta warna
- pengguna kaca mata/lensa kontak minus dan atau plus dan atau silindris maksimal ukuran 2 dioptri.
TATA CARA PENDAFTARAN PKN STAN 2015
1. Daftar online di http://www.usm.stan.ac.id 8-12 Agustus 2015, lalu akan mendapatkan Mandiri Virtual Account (MVA).2. Melakukan pembayaran tanggal 8-13 Agustus 2015 ke bank mandiri, bisa lewat setoran tunai, atm, m-banking, atau internet banking dengan menggunakan kode MVA.
3. Pengumuman jadwal verifikasi berkas dan pengambilan BPU bagi calon peserta ujian dapat dilihat melalusi http://kemenkeu.go.id, http://bppk.kemenkeu.go.id, dan http://www.stan.ac.id pada 14 Agustus 2015.
4. Calon peserta melakukan verifikasi berkas dan pengambilan BPU di lokasi ujian sesuai jadwal yang ditentukan dengan ketentuan:
- datang sendiri
- menyerahkan hasil cetak bukti pendaftaran online (BPO)
- 1 lembar fc ijazah legalisir kepsek
- pas foto studio berwarna terbaru 4 x 6 latar belakang merah kemeja putih 3 lembar
- identitas asli (ijazah/KTP/SIM/Paspor/SKCK) yang masih berlaku
- calon peserta tidak dapat melakukan perubahan lokasi verifikasi berkas, pengambilan BPU, dan pelaksanaan ujian.
Selengkapnya mengenai Penerimaan Mahasiswa Baru PKN STAN Tahun 2015 dapat anda baca di pengumuman dan tata cara pendaftaran.
0 Comment to "Resmi, Penerimaan Mahasiswa Baru PKN STAN Tahun 2015"
Post a Comment