Saturday, February 6, 2016

Beasiswa Ikatan Dinas Tanoto Foundation Regional Champion Scholarship 2016

Beasiswa Ikatan Dinas Tanoto Foundation Regional Champion Scholarship 2016. Tanoto Foundation kembali memberikan beasiswa ikatan dinas Tanoto Foundation Regional Champion Scholarship Tahun 2016. Beasiswa ini merupakan beasiswa ikatan dinas, dimana penerima beasiswa setelah lulus akan bekerja di Royal Golden Eagle (RGE) Group antara lain Asian Agri dan Riau Andalan Pulp&Paper.

beasiswa ikatan dinas tanoto foundation

Beasiswa Tanoto Foundation Regional Champion diberikan kepada siswa/siswi yang masih duduk di kelas 12 SMA/MA/SMK yang berprestasi yang memiliki potensi kepemimpinan tetapi mengalami kendala ekonomi untuk melanjutkan pendidikan jenjang perguruan tinggi.

Beasiswa Tanoto Foundation Regional Champion hanya diberikan kepada calon mahasiswa yang berdomisili di Provinsi Sumatera Utara, Riau dan Jambi.

Jadwal Pendaftaran


Pendaftaran dimulai dari 19 Januari 2016 sampai dengan 29 Februari 2016, buruan mendaftar sebelum terlambat.

Persyaratan Beasiswa Ikatan Dinas Tanoto Foundation


  1. Warga Negara Indonesia
  2. Terdaftar sebagai siswa kelas 12 (XII) SMA/SMK/MA dari sekolah yang berlokasi di Provinsi Sumatera Utara, Riau dan Jambi.
  3. Mempunyai prestasi akademik SMA/SMK/MA mulai dari kelas 10 (X) sampai dengan 12 (XII) semester ganjil, merupakan peringkat 10 besar di kelasnya, atau mempunyai nilai rata-rata 8 (skala 10). Dibuktikan dengan foto copy rapor dan surat pernyataan dari sekolah.
  4. Berasal dari keluarga yang kurang mampu, dibuktikan dengan slip gaji/penghasilan orang tua dan surat rekomendasi dari Kepala Sekolah.
  5. Memiliki karakter individu yang kuat dan memperlihatkan kemampuan memimpin, memiliki motivasi kuat untuk maju, gigih, dan pekerja keras.
  6. Beasiswa akan diberikan bila pelamar dinyatakan lulus proses seleksi Beasiswa dan diterima di Perguruan Tinggi mitra Tanoto Foundation

Tata Cara Pendaftaran



Cara pendaftaran Beasiswa Ikatan Dinas Tanoto Foundation bisa dilakukan secara online atau secara manual:

Pendaftaran Secara Online


Bagi anda yang ingin mendaftar secara online silakan siapkan berkas-berkas sebagai berikut:

  1. Foto berwarna ukuran 3x4
  2. Fotocopy Rapor SMA/SMK/MA kelas 1[X] dan kelas 2 [XI] yang telah dilegalisir
  3. Fotocopy Kartu Tanda Pelajar
  4. Fotocopy Akte Kelahiran
  5. Fotocopy Kartu Keluarga
  6. Fotocopy KTP Ayah
  7. Fotocopy KTP Ibu
  8. Fotocopy KTP pelamar (jika ada)
  9. Slip gaji terakhir atau surat keterangan penghasilan orang tua [Ayah & Ibu yang bekerja]
Harap diperhatikan ukuran masing-masing dokumen yang akan di unggah tidak boleh melebihi 500 KB.

Selanjutnya berkas-berkas tersebut dikirimkan ke pendafataran online Tanoto Foundation.

Pendaftaran Manual


Untuk mendaftar secara manual silakan Download Form Pendaftaran lalu isi aplikasi tersebut dan kirimkan ke ke salah satu kantor perwakilan Tanoto Foundation atau RGE Group yang termuat dalam Formulir Aplikasi atau ke PO BOX 1291JKP 10012 dilengkapi dengan dokumen pendukung yang diminta.

Demikian tadi informasi penerimaan Beasiswa Ikatan Dinas Tanoto Foundation Regional Champion Tahun 2016.

Share this

2 Responses to "Beasiswa Ikatan Dinas Tanoto Foundation Regional Champion Scholarship 2016"

  1. Kox yang manual ga bisa d download

    ReplyDelete
  2. Kenapa formulirnya untuk pendaftaran manual tidak bisa di download..?

    ReplyDelete