Sunday, May 8, 2016

Beasiswa S1 Untuk Hafidz Al Quran STKQ Al Hikam Depok

Beasiswa S1 Untuk Hafidz Al Quran STKQ Al Hikam Depok - Ada beberapa Universitas/Perguruan Tinggi yang menyediakan Beasiswa Penghafal Quran, salah satunya adalah Sekolah Tinggi Kulliyatul Quran Al Hikam Depok (STKQ Al Hikam Depok).

Bagi anda sekalian yang mempunyai anak lulusan SMA Sederajat yang memenuhi persyaratan silakan daftarkan putra/putri anda di STKQ Al Hikam Depok.

beasiswa penghafal quran stkq al hikam


Persyaratan Pendaftaran

  • Hafal Al-Quran 30 juz
  • Berijazah setingkat SLTA
  • Memiliki kecakapan bahasa Arab dan bahasa Inggris
  • Berusia antara 18-23 tahun

Jadwal Pendaftaran

Pendaftaran Beasiswa Hafidz/Penghafal Quran di STKQ Al Hikam Depok dibuka hingga Akhir September 2016.

Kelengkapan Berkas

Berkas-berkas yang harus dikumpulkan yaitu:
  • Fotokopi Ijazah SMA sederajat dilegalisir 3 lembar.
  • Fotokopi Kartu Keluarga (KK) 1 lembar.
  • Foto Berwarna 3 x 4 6 lembar.
Persyaratan dikirimkan ke STKQ Al Hikam, Jl H. Amat 21 RT 06 RW 01 Kukusan, Beji, Depok 16425.


Profil dan Prospek Lulusan

Tidak berbeda dengan perguruan tinggi lain, tujuan perencanaan STKQ Al-Hikam Depok meliputi:

  1. Menghasilkan tenaga-tenaga ahli Al-Qur’an yang terampil dan ilmiyah, cinta kepada nusa dan bangsa sekaligus merupakan insan yang spiritual, intelektual dan kultural yang senantiasa mendahulukan kepentingan umum.
  2. Peningkatan serta pembinaan Tri Dharma perguruan tinggi, yaitu pengajaran / pendidikan, penelitian dan pengabdian pada masyarakat.
  3. Pengembangan budaya yang bercorak agama di kampus STKQ Al-Hikam Depok sebagai bagian masyarakat yang lebih luas.
  4. Pengembangan kerjasama antara STKQ Al-Hikam Depok dengan perguruan tinggi lain maupun dengan lembaga-lembaga non perguruan tinggi.

Rekrutmen Mahasiswa

  • Seleksi mahasiswa di lakukan melalui tes di masing-masing Provinsi. dari hasil tes ini dipilih dua orang mahasiswa dari seluruh Provinsi di pulau Jawa dan satu orang berasal dari provinsi-provinsi di luar Jawa.
  • Rekrutmen santri dilakukan melalui lembaga Jami’atul Quro wal Huffadz atau melalui pengurus NU setempat.

Struktur Kurikulum

Kegiatan belajar mengajar di STKQ Al-Hikam akan di tempuh selama lima tahun yang terbagi menjadi sepuluh semester.

Mulai semester pertama sampai semester delapan mahasiswa di ajarkan beberapa mata kuliah yang relevan dengan kompetensi yang di harapkan. Kemudian di lanjutkan dengan pelaksanaan kuliah kerja nyata pada semester ke sembilan dan penulisan skripsi pada semester ke sepuluh.

Kontak

Untuk info lebih lanjut silakan Hubungi:
  • Ust. Yusron: 0853 3084 2911
  • Ust. Mustofa: 0812 3437 4144
  • Ust. Arif R : 0857 8005 3450

Demikian informasi Beasiswa S1 Bagi Hafidz/Penghafal Al Quran, silakan disebarkan kepada yang lain agar informasi ini dapat bermanfaat untuk yang memenuhi persyaratan dan belum tahu informasi ini. (Sumber: walisongoonline.com).

Share this

0 Comment to "Beasiswa S1 Untuk Hafidz Al Quran STKQ Al Hikam Depok"

Post a Comment