Tuesday, April 7, 2015

BEASISWA UNIVERSITAS INDONESIA (UI)

Beasiswa di Universitas Indonesia (UI)  ada banyak sekali macamnya. Beasiswa ini bisa berasal dari pemerintah, swasta, atau yayasan. Beasiswa bisa berasal dari dalam negeri atau luar negeri. Beasiswa bisa berupa beasiswa untuk mahasiswa berprestasi atau juga untuk mahasiswa yang mengalami masalah biaya (dari kalangan keluarga kurang mampu). Beasiswa diberikan untuk berbagi tingkat pendidikan sampai dengan S3.

Pada umumnya setiap beasiswa akan mensyaratkan nilai prestasi akademik berupa Indeks Prestasi (IP) minimal. Selain itu juga banyak beasiswa yang mensyaratkan calon penerimanya adalah bukan perokok aktif. Beberapa beasiswa juga mensyaratkan keaktifan calon penerima beasiswa pada organisasi kemahasiswaan. Oleh karena itu, usahakan untuk tidak merokok dan aktif dalam organisasi.

Pendaftaran beasiswa UI dilakukan secara online lewat website http://beasiswa.ui.ac.id/web/. Adapun tata cara pendaftarannya yaitu:

  1. Login pada sistem Single Sign On UI (Pastikan Anda sudah memiliki Akun UI)
  2. Memilih paket beasiswa yang sesuai dengan kebutuhan Anda
  3. Klik tombol "Daftar" pada paket beasiswa yang Anda pilih
  4. Mengisi seluruh data yang diperlukan, kemudian mengunggah seluruh dokumen Syarat dan Ketentuan yang diminta
  5. Apabila dokumen Syarat dan Ketentuan sudah Anda lengkapi, klik tombol "Kirim" pada formulir elektronik.
  6. Pendaftaran Selesai. Silakan memantau status lamaran beasiswa Anda secara berkala hingga akhir masa seleksi yang telah ditentukan.

Selain itu anda juga perlu memperhatikan hal-hal sebagai berikut:

  • Apabila Anda sudah memiliki akun UI, tidak diperlukan lagi pendaftaran login baru pada sistem Singe Sign On (SSO) UI.
  • Beberapa pelaksanaan seleksi paket beasiswa meminta Anda melakukan submisi dokumen secara fisik. Pastikan semua dokumen yang diunggah ke dalam Sistem Beasiswa adalah dokumen yang sama dengan dokumen fisik. Kekeliruan antara dokumen fisik dengan dokumen yang sudah diunggah akan sangat mempengaruhi proses seleksi.
  • Direktorat Kemahasiswaan UI siap memberikan penjelasan dan asistensi mengenai tata cara penggunaan Sistem Beasiswa.

 Adapun jenis-jenis beasiswa yang biasanya ada di Universitas Indonesia yaitu:

1. Beasiswa dari Pemerintah
2. Beasiswa dari Yayasan
  • Beasiswa dari Tanoto Foundation
  • Djarum Beasiswa Plus
  • POSCO TJ PARK FOUNDATION
  • Mitsubishi UFJ Foundation
  • Yayasan Goodwill International
  • Eka Tjipta Foundation
  • Baznaz
  • Karya Salemba 4
  • Yayasan Asahi Glass Indonesia
  • Yayasan Tunas Muda Cendekia
  • Yayasan Marga Jaya Sejahtera
  • Yayasan Supersemar
  • Lotte Scholarship Foundation
  • PKPU
  • Yayasan Beasiswa Marubeni
3. Beasiswa dari Perusahaan/Swasta
  • Sumitomo
  • Indocement
  • Exxon Mobil
  • BRI
  • Total
  • Unilever
  • BCA
  • Shell
  • Daihatsu Astra
  • Bank KEB
  • Indosat
  • Bank Mayapada
  • CIMB Niaga
  • BNI Syariah
  • Bank BTN
  • Garuda
  • BPJS Ketenagakerjaan
  • Pertamina
  • dan lain-lain

Nama-nama beasiswa di atas tidak setiap tahun ada. Oleh karena itu informasi lebih detail dapat mengunjungi situs masing-masing pemberi beasiswa dan situs kampus.

Untuk perlu diketahui juga bahwa setiap pengajuan beasiswa di UI wajib menggunakan Formulir Umum Pengajuan Beasiswa di UI yang bisa di download di bawah ini:

Download Formulir

Download Pernyataan Bukan Perokok Aktif

Demikian sharing dari saya mudah-mudahan bermanfaat.

Sumber: mahasiswa.ui.ac.id

Share this

0 Comment to "BEASISWA UNIVERSITAS INDONESIA (UI)"

Post a Comment